Info

21 Desember 2020

YA ALLOH, KARUNIAKANLAH KAMI ILMU YANG BERMANFAAT (BAGIAN 1)



Disusun oleh : Abu Hammam Kiryani, Lc
Pengasuh PPTQ At taqwa Al Islamiy Borobudur


Urgensi Adab Sebelum menuntut Ilmu


Adab dalam menuntut ilmu adalah sebab yang menolong mendapatkan ilmu


علم بلا أدب كنار بلا حطب، و أدب بلا علم كروح بلا جسد


“Ilmu tanpa adab seperti api tanpa kayu bakar dan adab tanpa ilmu seperti jasad tanpa ruh (Adabul Imla’ wal Istimla’ [2], dinukil dari Min Washaya Al Ulama liThalabatil Ilmi [10]).


بالأدب تفهم العلم


“Dengan adab, engkau akan memahami ilmu” (Iqtidhaul Ilmi Al ‘Amal [31], dinukil dari Min Washaya Al Ulama liThalabatil Ilmi [17]).


Imam Malik rahimahullah mengatakan:


تعلم الأدب قبل أن تتعلم العلم


“Belajarlah adab sebelum belajar ilmu” (Hilyatul Auliya [6/330], dinukil dari Min Washaya Al Ulama liThalabatil Ilmi [17])


Para pedagang atau pengoleksi barang-barang berharga, sebelum ia memulai berdagang atau mengoleksi, ia akan pikirkan tempat yang cocok untuk menyimpan barang-barang antik atau berharga itu. Emas, berlian, perak, batu mulia, mobil mewah atau bahan-bahan makanan yang mahal… tidak mungkin disimpan di tempat sampah, atau tempat-tempat lusuh dan kotor. Pasti ia akan siapkan tempat yang aman, membuat awet barang, dan pertimbangan-pertimbangan lain.


Demikian juga ilmu! Ia tidak akan betah tinggal kecuali di hati-hati yang bersih...


(Bersambung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar